Genset atau generator set merupakan salah satu alat yang penting untuk menambah daya listrik baik untuk penggunaan skala besar ataupun rumahan. Sebelum mencari genset silent termurah, perlu diketahui genset sendiri terdiri dari dua jenis yaitu silent dan open. Apa bedanya? Berikut ulasan singkatnya untuk anda.
Desain
Pertama, dilihat dari segi desain keduanya cukup bisa dibedakan karena cukup mencolok. Untuk genset open sudah jelas jika desainnya terbuka yang memungkinkan dengan mudahnya untuk melakukan perbaikan, perawatan dan memberikan kemudahan akses lainnya untuk menjangkau komponen mesin.
Sedangkan untuk genset silent memiliki desain yang tertutup. Desain tertutup ini bukan tanpa alasan, tutup atau box ini dibuat dengan besi tebal yang dilengkapi dengan bahan peredam suara. Itulah mengapa tingkat kebisingannya jauh berbeda.
Kebisingan Saat Pengoperasian
Genset silent memiliki tingkat peredaman suara yang jauh lebih baik daripada genset open. Pada saat pengoperasian, genset silent lebih hening karena tertutup dan juga dilengkapi material peredam suara dengan baik.
Bahkan, suara yang dihasilkan genset silent setara dengan suara seseorang saat bercakap. Tentunya jauh berbeda dengan genset open. Kalau untuk pemakaian di ruangan, membeli genset silent murah dengan kualitas seperti ini rasanya worth it to buy.
Perawatan
Karena desain yang jelas berbeda, tentu untuk perawatan juga berbeda. Genset silent memang memerlukan upaya yang lebih karena memiliki desain tertutup. Meski begitu, suhu mesin dapat terjaga karena adanya lubang udara dalam canopy box.
Sedangkan untuk genset open karena di desain terbuka tentu akses untuk melakukan perawatan dan mengontrol mesin apabila terjadi kerusakan sangat mudah. Aksesibilitas yang mudah dan kapanpun bisa dilakukan inilah keunggulannya dalam hal perawatan.
Genset Silent dan Genset Open, Mana Yang Lebih Baik?
Keduanya memang memiliki perbedaan yang cukup signifikan, harganya pun juga berbeda (tergantung kapasitas juga). Namun, mana yang lebih baik dari keduanya tergantung dari penggunaanya.
Jika digunakan untuk rumah sakit, genset silent lebih baik. Namun jika untuk keperluan yang lebih besar dan di area terbuka, tentu genset open pilihannya.